Tahsin dan Tahfidz

Kelas tahsin dan tahfidz di selenggarakan oleh DKM Masjid Syuhada dengan tujuan mempelajari Ilmu Tajwid agar dapat membaca ayat-ayat al-Quran secara betul (fasih) dan tartil. Serta menguasai hukum-hukum bacaan Al Quraan serta memiliki keinginan kuat untuk menghafal Al Quraan
Program ini terdiri atas :
- Program Pra Tahsin
Program ini disediakan bagi para pemula dalam belajar membaca Al Qur'an. Metode yang dipakai dalam program ini adalah metode “IQRO 1-6”. Sebuah metode pengajaran Al Quraan yang banyak dan umum di pakai pada Sekolah Madrasah dan Taman Pendidikan Quran.
- Program Tahsin
Program ini sekaligus menjadi program lanjutan dari pra tahsin.
Program ini diperuntukkan bagi yang telah bisa membaca Al Qur'an namun masih belum lancar dan atau belum menguasai hukum-hukum tajwid. Mengingat bahwa membaca Al Qur'an dengan tajwid hukumnya adalah wajib, maka perlu adanya pembimbingan dalam membaca
Al Quraan.
- Program Tahfizhul Qur'an
Program ini diperuntukkan bagi yang sudah lancar dan menguasai hokum-hukum bacaan Al Qur'an serta memiliki keinginan kuat untuk menghafal Al Qur'an.
Jadwal Kelas Tahsin :
Kelas Ikhwan
- Ahad, ba'da Isya'
- Senin, ba'da Isya'
- Jumat, ba'da Isya'
Kelas Akhwat